Rabu 12 Februari 2025, Pembiasaan Rabu Maneuh di sunda adalah salah satu program 7 poe atikan Purwakarta istimewa yang dilaksanakan setiap hari Rabu untuk melestarikan nilai-nilai budaya Sunda dalam kehidupan sekolah. Kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan rasa cinta terhadap budaya daerah sekaligus membangun karakter siswa yang berakar pada kearifan lokal. Sekolah mengadakan rangkaian kegiatan Rabu Maneuh yang dikolaborasikan dengan pelaksanaan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) Merdeka Belajar dengan tema Bhinneka Tunggal Ika yang dilaksanakan oleh kelas 9.
Kegiatan dimulai sejak pagi hari dengan penyambutan siswa oleh Bapak dan Ibu Guru Piket di gerbang sekolah. Para guru menyambut siswa dengan penuh kehangatan sambil mengenakan pakaian adat Sunda, menciptakan suasana yang khas dan kental dengan budaya lokal. Selain itu, dalam penyambutan ini, siswa juga diajak untuk mengucapkan salam serta melakukan tradisi salam silih asih sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan terhadap sesama.
Pelaksanaan Project P5 Merdeka BelajarÂ
Sebagai bagian dari Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) Merdeka Belajar, sekolah mengangkat tema "Bhinneka Tunggal Ika" untuk menanamkan semangat keberagaman dan persatuan di antara siswa. Dalam kegiatan ini, para siswa berpartisipasi aktif dengan membuat masakan khas Nusantara dari berbagai daerah di Indonesia. Setiap kelompok menampilkan kuliner khas dari daerah yang mereka representasikan, menumbuhkan rasa cinta terhadap keberagaman budaya kuliner Indonesia.
Pelaksanaan Rabu Maneuh disunda pada 12 Februari 2025 menjadi pengalaman yang berharga bagi seluruh siswa dan guru. Melalui kegiatan ini, siswa tidak hanya memahami pentingnya melestarikan budaya lokal, tetapi juga merasakan langsung makna persatuan dalam keberagaman melalui kuliner Nusantara. Dengan semangat Merdeka Belajar, diharapkan kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk terus menjaga dan merayakan keberagaman Indonesia dengan penuh kebanggaan. Hatur nuhun, salam budaya!
Kontributor : Tim Piket Hari Rabu