Rabu, 16 April 2025, SMP Negeri 1 Pasawahan kembali melaksanakan pendampingan dari Pengawas Pembina yaitu Ibu Iis Kartis, S.Pd., M.Pd., dalam rangka kegiatan Pendampingan Analisis Rapor Pendidikan. Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh guru SMPN 1 Pasawahan yang dengan antusias mengikuti proses analisis dan pendampingan secara mendalam.
Kegiatan diawali dengan sambutan dari Kepala SMPN 1 Pasawahan yang menyampaikan apresiasi atas pendampingan yang diberikan, serta menegaskan komitmen sekolah dalam menjadikan data sebagai dasar pengambilan keputusan.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman para pendidik terhadap data Rapor Pendidikan serta membantu dalam merumuskan strategi perbaikan mutu pendidikan yang tepat dan berkelanjutan. Ibu Iis Kartis memberikan arahan, panduan, serta berdiskusi langsung dengan para guru mengenai interpretasi data dan tindak lanjut yang bisa dilakukan sesuai dengan kondisi satuan pendidikan.
Sesi dilanjutkan dengan diskusi kelompok, di mana guru-guru dibagi ke dalam tim berdasarkan jenjang dan mata pelajaran. Setiap tim menganalisis data rapor pendidikan masing-masing, kemudian mempresentasikan temuan serta usulan tindak lanjut kepada forum. Interaksi dua arah yang hangat dan terbuka menjadi nilai tambah dalam kegiatan ini. Para guru merasa lebih percaya diri dalam membaca dan memanfaatkan data, serta mulai menyusun strategi perbaikan yang sesuai dengan kondisi nyata sekolah.
Melalui kegiatan ini, diharapkan para guru SMPN 1 Pasawahan mampu menyusun rencana tindak lanjut yang relevan, berbasis data, dan berdampak langsung pada peningkatan kualitas pembelajaran dan layanan pendidikan di sekolah.